Selamat Datang di Website Badan Pusat Statistik Kabupaten Sukabumi
Publikasi Hasil Pencacahan Lengkap Sensus Pertanian 2023 Tahap I dapat dilihat pada link
Indikator Makro Kabupaten Sukabumi : TPT 2023 (7,32); Persentase Penduduk Miskin 2024 (6,87), Pertumbuhan ekonomi 2023 (5,17), IPM 2023 (69,71)
Apel Rutin Bulanan 17 Februari 2025
17 Februari 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya
Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sukabumi secara konsisten melaksanakan apel rutin setiap tanggal 17 setiap bulannya. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya memperkuat disiplin pegawai serta menumbuhkan semangat kebersamaan dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara.
Apel rutin ini diikuti oleh seluruh pegawai BPS Kabupaten Sukabumi, baik pegawai tetap maupun tenaga kontrak. Dalam pelaksanaannya, apel dipimpin oleh pejabat fungsional secara bergantian, dengan pembina apel yaitu Kepala BPS yang memberikan arahan dan motivasi kepada seluruh peserta.
Selain sebagai bentuk kedisiplinan, apel rutin ini juga menjadi momentum untuk menyampaikan informasi penting terkait kebijakan internal, agenda kerja, serta capaian kinerja instansi.